kika: Eddi Danusaputro (Ketua Umum Amvesindo), Jun Yap (Managing Director Cashlez), Pahala Nugraha Mansury (Wakil Menteri I BUMN) dan Aseanto Oudang (Presiden Komisaris Cashlez) dalam acara BUMN Startup Day 2022 yang diselenggarakan oleh Kementerian BUMN di ICE BSD, Tangerang Selatan.
Perusahaan finansial teknologi pembayaran, PT Cashlez Worldwide Indonesia Tbk (Cashlez) dengan kode emiten saham CASH, bersinergi dengan pemerintah pada acara BUMN Startup Day sebagai exhibitor kategori Startup fintech. Managing Director Cashlez, Jun Yap dan Presiden Komisaris Cashlez, Aseanto Oudang berkesempatan untuk menjelaskan produk dan layanan pembayaran Cashlez kepada Wakil Menteri I BUMN Pahala Nugraha Mansury dan Eddi Danusaputro Ketua Umum Asosiasi Modal Ventura untuk Startup Indonesia (Amvesindo). Produk dan layanan tersebut berupa sistem berbasis aplikasi, mesin penerima transaksi kartu, serta dashboard laporan penjualan.
Didirikan sejak 2015, Cashlez berkomitmen untuk mendukung program Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) yang dicanangkan pemerintah mewujudkan cashless society. Cashlez mengintegrasikan bermacam-macam layanan pembayaran nontunai, seperti kartu kredit, debit, QR Code, Virtual Account, Online Card Payment, Payment Link, serta installment. Hingga kini, terdapat lebih dari 14.000 pelaku usaha di Indonesia yang telah bergabung sebagai merchant (pelaku usaha) Cashlez untuk menggunakan layanan pembayaran nontunai yang terpercaya dan praktis.
kika: Aseanto Oudang (Presiden Komisaris Cashlez), Pahala Nugraha Mansury (Wakil Menteri I BUMN), dan Jun Yap (Managing Director Cashlez) dalam acara BUMN Startup Day 2022 yang diselenggarakan oleh Kementerian BUMN di ICE BSD, Tangerang Selatan.
Melalui sistem yang user friendly, Cashlez mendukung akselerasi bisnis dan inklusi keuangan di era digital. Pelaku usaha dapat mengelola bisnisnya agar semakin efektif dan. Selain itu, pelaku usaha juga dapat mengintegrasikan sistem pembayaran Cashlez pada sistem bisnis mereka. Kredibilitas Cashlez juga tidak perlu diragukan karena perusahaan yang telah terdaftar di bursa efek sejak 2020 ini telah memperoleh lisensi dari Bank Indonesia sebagai penyelenggara payment gateway, sertifikasi ISO, serta sertifikasi PCI DSS.
Peran dan komitmen Cashlez untuk memanfaatkan teknologi sebagai solusi bisnis juga sesuai dengan pernyataan Presiden Joko Widodo pada acara BUMN Startup Day. Beliau membahas tentang peluang yang bisa digunakan perusahaan startup melalui pemanfaatan teknologi. Meskipun tengah mengalami krisis global, terdapat beragam kesempatan yang bisa diperoleh, seperti aspek produksi, distribusi, serta pemasaran. Selain itu, startup di Indonesia juga telah berada pada urutan keenam di dunia setelah Amerika Serikat, India, Inggris, Kanada, dan Australia.
Acara yang diresmikan oleh Presiden Joko Widodo dan dihadiri oleh Menteri BUMN, Erick Thohir ini berlangsung mulai Senin, 26 September 2022 hingga Rabu, 28 September 2022 di Hall Exhibition 3A, Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD CITY. Selain exhibition, terdapat aktivitas-aktivitas lain yang bisa diikuti oleh para perusahaan startup, yaitu business matching, rapid mentoring, investor pitching, dan konferensi. Acara ini ditujukan untuk perusahaan startup, baik yang termasuk dalam fase early maupun fase growth. Diharapkan, BUMN Startup Day dapat membantu perusahaan-perusahaan Startup menemukan mitra baru serta meningkatkan daya saing perusahaan yang baru merintis.